Restoran Romantis di Jakarta

Restoran Romantis di Jakarta

Cari tempat Dinner Romantis di Wilayah Jakarta dan Ingin memberikan kejutan yang romantis bagi pasangan? Yap, dinner romantis salah satunya menikmati makan malam dengan suasana terbaik menjadikan hubungan anda dengan pasangan akan semakin hangat, jika kalian berada di Jakarta kalian dapat  memilih tempat dinner prestise nan romantis seperti di bawah ini, dengan suasana yang nyaman, pilihan menu yang berkualitas sempurna, kalian akan benar benar merasakan nuansa dinner yang berbeda. Berikut ulasan Restoran Romantis di Wilayah Jakarta

Batavia Cafe

batavia cafe restoran paling romantis di jakarta
source : bataviacafe

Pilihan pertama ada di kawasan kota Tua, yap ada Batavia Café, makan malam romantic sambil menikmati lalu lalang kota tua bisa menjadi pilihan yang cocok,dengan suasana khas pada zaman kolonial Belanda di kota tua membuat kamu seakan akan ikut terbawa suasana romantic di jaman dulu. Untuk tempatnya sendiri Batavia Café cukup nyaman dengan hiasan interior sarat dengan ornament kayu dan kita pun akan diajak untuk kembali mengingat memoar masa lalu melui foto foto jaman dulu yang menghiasi dinding dindingnya, dengan menikmati makanan yang disajikan makan malammu akan benar benar tidak akan terlupakan ditemani performance music Jazz. Pengen makan malam romantic disini? Kalian ga perlu merogoh kocek yang cukup banyak untuk menu standart 200 ribu sudah bisa kalian nikmati berdua, alamat Batavia Café ada di Jl. Pintu Besar Utara no. 14 Jakarta

The Edge

The Edge Restoran Romantis di Jakarta
source : anakjajan

Pilihan kedua ada pada Café The Edge, restoran dengan konsep rooftop atau berada di atas gedung menjadi pilihan yang asyik untuk menghabiskan malam bersama orang orang terkasih, Café The Edge menawarkan konsep “Away fro busy street of Jakarta” benar saja ketika berada di The Edge restoran anda akan berada di Icon Building lantai 5 yang tentunya akan jauh dari hiruk pikuk jalanan Jakarta yang selalu ramai. Ada dua pilihan tempat duduk yang dapat anda pilih, indoor atau outdoor dengan menghabiskan waktu di The Edge kalian dapat menikmati pemandangan Jakarta malam dari kemang yang tentunya semakin membuat seuasana romantic sempurna. The Edge trelletak di Jl. Kemang Icon by Alila, Jl. Kemang Raya No.1, RT.4/RW.1, Bangka, Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, untuk makan disini anda dapat mneikmati berbagai menu menu spesial mulai dari 50 ribu hingga 200 rb

Segarra

Segarra Restoran Romantis di Jakarta
source : ancol
Nah kalau The Edge akan memberikan pemendangana dari atas gedung kali ini ada juga restoran yang memberikan pengalaman romantic tak terlupakan di dekat pantai, pilihannya adalah Restoran Segarra, eperti namanya Segarra yang di dalam bahasa Jawa berarti “Segoro” atau laut. Disini kalian dapat memilih dua tempat duduk yang berada di luar atau di dalam, dijka diluar kalian bisa menikmati makan malam ditemani deburan ombak pantai ancol, kalau pun ingin suasana malam yang tenang kalian juga bisa memilih tempat duduk di dalam, untuk urusan menu restoran ini memiliki banyak menu yang beragam mulai dari appatiser,dessert, main course yang bisa kalian nikmati dengan harga yang cukup terjangkau untuk kelas restoran di Jakarta 30rb hingga 200rb saja. Penasaran? Anda dapat langsung menuju ke lokasi restoran Segarra yang berada di Jl. Lodan Timur No. 7, Pantai Carnaval, Ancol, Ancol, Pademangan, Kota Jakarta Utara

Social House (So Ho)

Soho Restoran Romantis di Jakarta
source : wisatajakarta

Restoran selanjutnya yaitu Social House (So Ho), bagi kalian yang menginginkan suasana makan malam yang romantis sembari menikmati panorama kota Jakarta pada malam hari dibalik kaca menjadi daya tawar utama restoran ini, di SoHo anda dapat menikmati dinner dengan suasana cozy dan romantiz dengan ruangan yang merupakan perpaduan dari lounge bersama sofa, rocking chair, restoran dan juga wine shop. Hemm gak kebayang kan betapa uniknya restoran satu ini? Dekorasi yang diusung juga mengingatkan kita pada restoran tempo dulu namun dipermak dengan sentuhan modern. Tak lupa untuk menu makanan kalian dapat menikmati makanan khas luar negeri seperti Pizza dan pasta, sushi dan juga menu menu Eastern dan Western, dengan harga mulai sekitar 35rb hingga 180 rb saja. Sosial House atau  So Ho berada di Grand Nusantara, East Mall, 1st Fl Jalan M. H. Thamrin No 1. Selain itu So ho juga sangat tepat menjadi pilihn bagi kalian yang akan menyelenggarakan anniversary dinner misalnya dengan koleksi wine yang ekstensif

SKYE

SKYE Restoran Romantis di Jakarta
source : asiabars
Salah Satu obyek wisata yang banyak di pakai oleh anak muda saat ini adalah SKYE, ditempat ini kamu dapat memilih tempat duduk Lounge yang ada di luar dan menikmati desiran angin kota Jakarta dari ketinggian, atau kamu juga dapat memilih tempat duduk di dalam dengan suasana yang lebih tenang, namun yang perlu diketahui tempat makan satu ini sangat berkelas tamu tamu yang datang kesii lebih banyak Ekspatriat jadi ketika kamu ingin mencoba harus memesan lebih dulu dengan menggunakan bahasa inggris, restoran ini berada di Alamat: Jl. MH Thamrin No. 1, BCA Tower lt. 56, Jakarta Pusat


La Tour D'ebeya

La Tour Debeya Restoran Paling Romantis di jakarta
Sekali kali kalian juga perlu merasakan dinner yang benar benar berkesan dan berkelas dengan suasana romantis habis ala eropa, kalian dapat mencoba La Tour D’Ebeya retoran berkelas ala eropa yang barada di FX Lifestyle X’Nter Jl. Jendral Sudirman No,1 Jakarta. Makan malammu akan sangat istimewa disini dengan dekorasi interior bergaya Classy Eropa nan elegan dengan panorama Indah kota Jakarta dimalam maupun siang hari dari balik jendela kaca. Untuk menu menu makanannya juga sangat premium kalian dapat menikmati menu menu bergaya barat dan timur yang disuguhkan secara apik di piring piring dengan tatanan yang sangat menarik layaknya gala fine dining trebaik


Previous
Next Post »
Thanks for your comment